Oven Pengering Cabai Kapasitas 200kg / Proses
Setiap musim panen tiba, petani cabai dihadapkan pada keadaan seperti berjudi. Jika nasib tidak berpihak, harga cabai jatuh. Biaya operasional tak bisa ditutup. Jika nasib bagus, harga naik sehingga memberikan penghidupan yang layak bagi petani.
Selain masalah pendapatan petani, bahan cabai yang bertumpuk di musim panen juga banyak yang dibuang. Ini menjadi sebuah kerugian. Maklum, perdagangan cabai jenis basah atau cabai segar masih menjadi pilihan banyak orang. Di ujung, para konsumen pun lebih banyak yang memilih cabai segar.
Padahal dengan konsumen sedikit mengalah dan menggunakan cabai bubuk atau cabai kering, bahan baku cabai yang dibuang karena busuk atau tak tertampung bisa diminimalisir.
Bahan cabai segar bisa dikeringkan terlebih dahulu, sehingga tidak mudah cepat busuk. Pengeringan merupakan salah satu bentuk pengolahan pascapanen produk pertanian. Tujuan pengeringan untuk mengurangi kandungan air antara lain untuk meningkatkan kualitas komoditas hasil pertanian, dan membuat durasi ketahanan produk menjadi lebih lama.
Pengeringan Cabai
Pengeringan cabai bisa dilakukan dengan beberapa metode, antara lain box dryer, oven dryer, pengeringan langsung di bawah sinar matahari, hingga solar dryer dome. Tapi yang jelas ada target yang harus dicapai, yaitu :
- Kandungan air awal : 75 -80%
- Target Kandungan air setelah dikeringankan : 5 s/d 8%
Dengan menurunkan kadar air cabai, daya tahan produk ini yang tadinya hanya bisa tahan selama 3 - 4 hari, menjadi lebih panjang dari 3 bulan hingga setahun.
Setelah cabai dikeringkan, cabai bisa ditawarkan dalam kondisi kering atau digiling sehingga menjadi cabai bubuk.
Tentu saja, dengan pengering cabai itu membuat para petani cabai tak perlu resah lagi bila panen melimpah maupun harga cabai merosot.
BACA JUGA:
MESIN PENGGILING BUMBU KERING / MESIN DISKMILL BUMBU KERING (CABE, REMPAH-REMPAH)
TIPS MEMBUAT CABAI GILING BASAH LEBIH TAHAN LAMA
Oven Pengering Cabai Kapasitas 200 kg/ batch
Oven dryer adalah salah satu metode untuk mengurangi kadar air pada cabai. Meski bisa dikeringkan di bawa sinar matahari secara langsung, namun cuaca yang tidak menentu dan bahwa terpapar debu menjadi sebuah kekurangan.
Menggunakan oven dryer cabe sangat mudah. Prinsip kerja oven pengering cabe ini sederhana dengan 3 bagian utama, yaitu :
- Kontrol panel sebagai tombol untuk mengaktifkan alat
- Pengatur suhu,
- Waktu.
Bagian utama berupa susunan rak yang terdiri dari 40 nampan masing-masing berukuran 95 cm x 48 cm x 5 cm. Setiap nampan memuat 5 kg bahan segar.
Mesin dilengkapi 2 pemanas berbahan bakar gas. Pada bagian atas terdapat 2 buah exhaust tempat mengeluarkan uap panas dari bahan yang dikeringkan.
Alat sedang berukuran 2,5 m x 1,2 m x 2 m sehingga tidak menyita tempat untuk menyimpannya.
Sebelum dioperasikan, alat mesti dipanaskan terlebih dahulu selama 1 jam dengan suhu 70°C, supaya baki berbahan stainless steel itu mempunyai panas merata sehingga lebih optimal mengeringkan cabai. Setelah itu bahan segar dapat dimasukkan ke tiap baki dengan tumpukan yang merata dan masukkan ke dalam rak. Pintu ditutup untuk menjaga temperature udara di dalam stabil.
Uap yang tercipta akan keluar melalui cerobong di bagian atas hingga cabai kering merata. Setelah proses pengeringan sekitar 5-8 jam, kadar air turun hingga 10-12%.
Jika ingin diturunkan kembali, bisa digiling terlebih dahulu dengan mesin diskmill , lalu dilakukan proses pengeringan lagi, tapi biasanya hanya butuh wkatu 1 jam saja.
Pengatur waktu akan mematikan mesin dan cabai kering dapat dikeluarkan dari baki.
Spesifikasi Oven Pengering Cabai Kapasitas 200 kg/ batch
- Casing stainless steel
- Dimensi (pxlxt)250 cm x 120 cm x 200 cm
- Jumlah Loyang 40 pcs
- Dimensi Per Loyang Stainless P x L x T : 95 cm x 48 cm x 5 cm
- Jarak Tinggi Antar Loyang ke Loyang @12 cm Ajustable
- Sumber panas dari sisi sisi setiap loyang
- Jumlah Daun Pintu 4 pcs
- Terdapat sensor suhu sebagai pengatur suhu yang di inginkan
- Terdapat pengatur waktu / timer digital
- Full otomatis, pemanasan tidak manual menggunakan kompor gas LPG
- Terdapat display untuk memudahkan memantau kinerja oven
- Dinding Body 3 Lapis Metal dengan Peredam Panas
- Sistem Otomatis, Auto On / Off sesuai setingan temperatur
- Safety Lengkap, Gas Akan Menutup saat listrik padam
Jika membutuhkan kapasitas pengeringan lain, bisa kontak kami.