Membuat Limbah Sabut Kelapa dan Air Kelapa Sebagai POC ( Pupuk Organik Cair)
Dalam upaya mendukung pertanian yang berkelanjutan dan mengurangi dampak negatif pada lingkungan, pemanfaatan limbah sabut kelapa dan air kelapa sebagai POC (Pupuk Organik Cair) telah menjadi salah satu solusi inovatif. Sabut kelapa, yang sebelumnya dianggap sebagai limbah pertanian, kini menjadi sumber daya berharga dalam menghasilkan pupuk organik cair yang bernilai tinggi. Artikel ini akan membahas beragam manfaat dan proses pemanfaatan limbah sabut kelapa dan air kelapa sebagai POC. Dari keunggulan sebagai sumber nutrisi bagi tanaman hingga peranannya dalam mengurangi dampak negatif pada lingkungan, kita akan menjelajahi bagaimana pemanfaatan limbah sabut kelapa dan air kelapa menjadi langkah cerdas dalam mencapai pertanian yang berkelanjutan.
Sebagaimana diketahui, tanaman membutuhkan kecukuptan nutirisi baik mikro dan makro supaya bisa berkembang dengan baik. Unsur makro dan mikro biasanya tersedia dalam pupuk padat dan cair bisa bersifat kimia maupun organik. Sulitnya keberadaan pupuk sebagai sumber nutrisi tanaman tidak jarang membuat petani tidak memperhatikan dosis, ditambah lagi dengan mahalnya pupuk di pasaran banyak juga petani jarang melakukan pemupukan, contohnya saja tanaman padi dan tanaman buah –buahan yang dimiliki petani. Sehingga berdampak terhadapp rendahnya produksi dan turunnya kualitas baik secara kualitatif maupun kuantitatif.
Mlihat potensi limbah pasar, banyak sekali limbah dari sisa tanaman maupun buah yang terbuang begitu saja tanpa mempunyai nilai. Salah satunya adalah serabut kelapa dan air kelapa. Limbah ini nyatanya bisa kita buat sebagai pupuk organik cair atau yang biasa di kenal petani dengan istilah POC yang kaya akan unsur K (Kalium) nya. Pupuk Organik Cair (POC) berbahan air kelapa dan serabutnya memang mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan tanaman seperti N, P dan K dengan konsentrasi K ( Kalium) yang tinggi sehingga bisa membantu petani mengatasi mahalnya pupuk kimia padat seperti KNO3 maupun KCL yang ada dipasaran saat ini.
BACA JUGA:
- Cara Membuat Pupuk Organik Cair ( POC )
- Pupuk Organik : Pengertian, Kelebihan, Kekurangan dan Jenis
- Perangkat Uji Pupuk Organik (PUPO) Untuk Uji Pupuk Organik Padat
Sangat mudah membuat POC berbahan serabut kelapa dan air kelapa. Serabut merupakan serat pada kulit bagian dalam kelapa, sementara airnya merupakan bagian inti buah kelapa setelah di pecah. Salah satu manfaat POC berbahan sabut kelapa dan air kelapa adalah diantaranya :
- Memperkuat batang dan akar tanaman
- Menambah bobot buah dan biji tanaman
- Mencerahkan warna buah dan biji tanaman
- Menambah aroma harum pada buah dan
- Membuat buah menjadi lebih manis
Dari hasil pengamatan efek pemberian POC berbahan sabut kelapa dan air kelapa pada tanaman kacang kedelai di pakai pada usia 3 MST dosis 3 ml/Liter air interval 1 minggu sekali, berdampak terhadap percepatan pertumbuhan bunga dan mempercepat masa panen 1 minggu lebih cepat di banding tanaman kontrol. Selain itu isi nya lebih padat dan berat walaupun ukurannya sedikit lebih kecil.
BACA JUGA:
- Manfaat Serabut / Sabut Kelapa Untuk Pertanian
- Peluang Usaha Buah Kelapa Tua : Sabut, Batok, Air Kelapa, Santan,Kopra
- Kandungan Kimia dan Nutrisi Buah Kelapa (Cocos nucifera L.)
- Kelapa: Klasifikasi, Morfologi, Manfaat, dan Cara Menanam Pohon Kelapa
Cara Membuat POC ( Pupuk Organik Cair) dari Serabut Kelapa dan Air Kelapa
Dalam proses pembuatannya tidakla sulit, sehingga memungkinkan jika ingin di gunakan oleh petani,adapun prosesnya sebagai berikut:
Alat dan Bahan
- Wadah ( ember /tong)
- Parang
- Sabut kelapa 0.5 kg
- Air Kelapa 5 Liter
- Gula Merah 250ml
- EM-4 250 – 300 ml
- Air bersih 5 Liter
Cara Membuat POC Berbahan Sabut Kelapa dan Air Kelapa
- Sabut kelapa di cincang halus menjadi potongan kecil kemudian di masukkan kedalam wadah ember atau tong
- Larutkan air, tetes gula merah,EM4 , Air kelapa dan Aair bersih ke dalam tong, begitu juga dengan potongan sabut kelapa
- Aduk-aduk dan tutup rapat serta jauhkan dari sinar matahari.
- Simpan di tempat teduh selama 7-10 hari, setelah jadi lakukan penyaringan dan POC siap di gunakan.
Penutup
Limbah dari pengolahan kelapa tua, yaitu sabut kelapa yang dikombinasikan dengan air kelapa, dapat dimanfaat sedemikian rupa sehingga secara langsung bisa kita naikan nilai manfaatnya sekaligus menjawab tantangan mahalnya pupuk sumber Kalium di pasaran. POC berbahan sabut kelapa dan air kelapa mempunyai unsur hara yang cukup lengkap bagi tanaman seperti unsure N P dan K, Ca,Mg dan S. Penerapan pada tanaman kacang kedelai berdampak terhadap laju pertumbuhan bunga dan mempercepat masa panen 1 minggu lebih cepat dibanding tanaman kontrol dengan dosis 3 ml/liter air dengan interval 1 minggu sekali.