Jumat, 07 Juli 2023

Bunga Matahari: Manfaat, Nama Latin, Ciri-ciri, Sejarah dan Cara Menanam

Bunga matahari  adalah tanaman yang indah dan mengesankan yang dikenal karena keindahan dan kemegahannya. Selain itu, bunga matahari juga menawarkan berbagai manfaat yang melampaui keindahannya. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi dunia bunga matahari mulai dari manfaatnya yang menakjubkan, nama Latin yang unik, ciri-ciri yang membedakannya, sejarah yang menarik, hingga panduan praktis tentang cara menanamnya.



Dari kecerahan dan kehangatan yang disirami oleh sinar matahari, bunga matahari melambangkan kebahagiaan, kekuatan, dan vitalitas. Namun, apa yang mungkin tidak diketahui banyak orang adalah bahwa bunga matahari juga memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa. Dalam artikel ini, kita akan menggali manfaatnya yang menarik, mulai dari minyak bijinya yang kaya akan nutrisi, hingga sifat antioksidan yang dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Tentang bunga matahari ( Taksonomi, dan nama latin)

Taksonomi bunga matahari

  • Divisi    Tracheophyta
  • Subdivisi    Spermatophytes
  • Klad    Angiospermae
  • Klad    mesangiosperms
  • Klad    eudicots
  • Klad    core eudicots
  • Klad    asterids
  • Klad    campanulids
  • Ordo    Asterales
  • Famili    Asteraceae
  • Subfamili    Asteroideae
  • Supertribus    Helianthodae
  • Tribus    Heliantheae
  • Genus    Helianthus
  • Spesies    Helianthus annuu


Nama latin bunga matahari

 

gambar bunga matahari

Bunga matahari punya nama latin atau nama ilmiah  Helianthus Annuus. Helioanthus dengan helios yang berarti matahari dan anthos yang berarti bunga. Bunga ini memiliki kisah yang luar biasa untuk diceritakan, dari asal usul, sejarah, jenis bunga matahari, warna, hingga karakteristiknya.

Asal-usul / Sejarah Bunga Matahari

Bunga matahari berasal dari Amerika dan pertama kali didomestikasi di lokasi yang saat ini dikenal sebagai negara Meksiko, dan di Amerika Selatan sejak 2100 Sebelum Masehi. 

Begitu orang Eropa mencapai "Dunia Baru", bunga matahari dibawa kembali ke negara mereka dan mendapatkan popularitas di seluruh dunia. 

Secara historis, bunga matahari telah digunakan dalam upacara keagamaan Inca—kelompok bangsa Indian dari Amerika Selatan, sebagai obat di antara suku-suku asli Amerika, serta titik fokus karya seni ikonik di seluruh Eropa dan Asia



Bunga matahari adalah bagian dari genus Helianthus yang terdiri atas 70 spesies tumbuhan. Semua, kecuali tiga spesies Helianthus, berasal dari Amerika Utara dan Amerika Tengah. Helianthus annuus adalah spesies yang kita kenal sebagai bunga matahari biasa.

Awalnya, bunga matahari dibudidayakan oleh suku asli Amerika untuk digunakan dalam obat-obatan dan makanan. Secara medis, manfaat bunga matahari digunakan dengan mengekstrak jus dari batang bunga matahari untuk mengobati luka terbuka serta memasukkannya ke air minum untuk perawatan ginjal dan nyeri dada. 


Meski tidak lagi digunakan sebagai obat, bunga matahari masih dibudidayakan secara besar-besaran untuk keperluan pertanian untuk digunakan sebagai makanan dan produk kecantikan atau skincare. Bunga matahari juga banyak digunakan sebagai buket bunga.

Orang Prancis menyebutnya tournesol atau "pengelana Matahari". Bunga matahari merupakan bunga nasional Ukraina dan bunga resmi negara bagian Kansas, Amerika Serikat.

Ciri-ciri bunga matahari

Bunga matahari (Helianthus annuus L.) adalah tumbuhan semusim dari suku kenikir-kenikiran (Asteraceae) yang populer, baik sebagai tanaman hias maupun tanaman penghasil minyak. 

Bunga matahari merupakan tanaman perdu satu musim yang tumbuh tegak dengan ketinggian mencapai 2,5 m. Berbatang basah dengan bentuk bulat dan ditumbuhi bulu kasar. Berdaun tunggal dengan bentuk bulat telur dan permukaan kasar. Bunga berbentuk cawan, tumbuh di ujung batang dengan mahkota seperti pita. Warna bunganya kuning dan dibagian tengahnya terdapat bunga-bunga kecil yang menyerupai tabung dengan warna kecokelatan. Buah berbentuk tabung dengan garis tengah sekitar 3 mm dan berwarna putih kotor. 


 

Bunga tumbuhan ini sangat khas: besar, biasanya berwarna kuning terang, dengan kepala bunga yang besar (diameter bisa mencapai 30 cm). Bunga matahari mempunyai kelopak bunga yang besar berwarna kuning cerah dengan cokelat pada bagian tengahnya. 

Bunga tersusun majemuk.

Terdapat dua tipe bunga: bunga tepi atau bunga lidah yang membawa satu kelopak besar berwarna kuning cerah dan steril, dan bunga tabung yang fertil dan menghasilkan biji. Bunga tabung ini jumlahnya bisa mencapai 2000 kuntum dalam satu tandan bunga. Penyerbukan terbuka (silang) dan dibantu oleh serangga.  Tumbuhan mendapat keuntungan 10% lebih fotosintesis karena pergerakan ini.

Buahnya bertipe buah kurung (achene). Buah kering berdinding agak keras dan tak terlalu tebal ini sering disangka `biji` bunga Matahari, karena memang tidak dapat dengan mudah dibedakan. Biji yang sesungguhnya terletak di dalam, terlindung oleh buah yang serupa tempurung.

Jenis bunga matahari

Jenis bunga matahari paling populer Helianthus annuus adalah jenis bunga matahari paling populer yang dapat tumbuh dalam varietas raksasa, kerdil, dan berwarna. Jenis bunga matahari yang paling populer meliputi: Bunga matahari raksasa (Helianthus giganteus)

Jenis bunga matahari raksasa atau giant sunflower berasal dari Amerika Serikat dan sebagian Kanada serta tumbuh setinggi 3,9 kaki. Varietas umum meliputi Skyscraper, Sunforest Mix, American Giant, Russian Mammoth, dan Schweinitz’s Sunflower. Baca juga: 5 Fakta Menarik Bunga Matahari, Kaya Manfaat hingga Menjadi Ikon Seni Bunga matahari kurcaci (Helianthella parryi) Jenis bunga matahari kurcaci berasal dari bagian barat daya Amerika Serikat dan umumnya ditemukan di Arizona, New Mexico, Colorado, dan Utah. Biasanya, bunga ini bisa tumbuh sekitar 20 sentimeter.

Varietas umum meliputi Sundance Kid, Little Becka, Pacino, Suntastic Yellow, serta Sunny Smile. Warna bunga matahari Bunga matahari tahunan telah dibiakkan secara khusus untuk menghasilkan berbagai warna berbeda, termasuk kuning, merah, dan emas cerah. Namun, seperti disebutkan sebelumnya, kuning adalah warna yang paling umum dan khas dari bunga matahari. 

 Kelompok budidaya bunga matahari

Ada empat kelompok budidaya bagi bunga matahari yang dibedakan berdasarkan kegunaannya. Kultivar yang dirakit biasanya diarahkan pada salah satu kegunaan tertentu saja.

  1. Kelompok penghasil minyak, dimanfaatkan minyak bijinya. Biji kelompok ini memiliki cangkang biji yang tipis. Kandungan minyaknya berkisar 48% hingga 52%. Untuk menghasilkan satu liter minyak diperlukan biji dari kira-kira 60 tandan bunga majemuk.
  2. Kelompok pakan ternak, dipanen daunnya sebagai pakan atau pupuk hijau.
  3. Kelompok tanaman hias, yang memiliki warna kelopak yang bervariasi dan memiliki banyak cabang berbunga.
  4. Kelompok kuaci, untuk dipanen bijinya sebagai bahan pangan.

Manfaat / Kegunaan Bunga Matahari

  1. Manfaat Bunga Matahari untuk Kecantikan

    • Minyak bunga matahari untuk kecantikan kulit dengan cara mengoleskannya di badan dan rambut
    • Hal ini sudah dilakukan sejak zaman dulu oleh bangsa Yunani dan Romawi kuno. Minyak dari bunga matahari diketahui mengandung vitamin dengan antioksidan yang tinggi sehingga bisa menghambat radikal bebas yang bisa merusak sel kulit. Ada juga vitamin E yang dapat mencegah penuaan.
  2. Untuk Pertanian

    • Sebagai pupuk hijau guna menyuburkan tanaman. Tanaman ini memiliki kandungan unsur Nitrogen (N) sebesar 4% kemudian Fosfor (P) sebesar 4,1% dan kalium (K) 0,59%. Dengan kandungan komposisi yang demikian apabila tanaman ini dijadikan kompos kemudian disebar ke tanah maka mampu menggantikan 25%-50% pupuk buatan NPK.
    • Pasalnya, tumbuhan ini diketahui mengandung kadar kalium yang sangat tinggi dan bisa merangsang pertumbuhan tanaman.
  3. Sebagai pakan ternak.

    • Bahkan, di luar negeri para petani mengolah daun bunga matahari untuk makanan burung.
  4. Sebagai obat

    • Dikutip dari buku `Hidup Sehat dengan Toga` karya Lia Ernawati, rebusan bunga matahari bisa mengatasi sakit kepala. Selain itu, rebusan air bunga matahari juga bisa mengurangi keluhan dari sakit rematik dan juga keputihan. Caranya dengan merebus kepala bunga matahari dan menempelkannya pada bagian yang sakit. Sedangkan untuk keputihan bisa direbus dengan akar, daun beluntas, tapak liman, dan daun seribu segar.
  5. Menjadi minyak

    • Minyak bunga matahari, yang diekstrak dari biji, digunakan untuk memasak. Minyak bunga matahari juga digunakan untuk membuat margarin dan biodiesel, karena harganya lebih murah daripada minyak zaitun. Setiap varietas bunga matahari memiliki komposisi asam lemak yang berbeda; beberapa jenis "high-oleic" mengandung tingkat lemak tak jenuh tunggal yang lebih tinggi dalam minyak mereka daripada minyak zaitun. Minyak ini terkadang juga digunakan dalam sabun.
  6. Sebagai camilan / bahan makanan

    • Kuaci, atau biji bunga matahari, dijual sebagai makanan ringan mentah, atau setelah dipanggang dalam oven, dengan atau tanpa garam dan/atau bumbu yang ditambahkan. Bunga matahari dapat diolah menjadi alternatif selai kacang, selai bunga matahari. Di Jerman, biji bunga matahari dicampur dengan tepung gandum hitam untuk membuat Sonnenblumenkernbrot (roti biji bunga matahari), yang cukup populer di Jerman.
      kuaci bunga matahari

    •  Biji bunga matahari mengandung protein, karbohidrat, serat, serta lemak. Selain itu, biji bunga matahari juga mengandung banyak vitamin dan mineral yang diperlukan oleh tubuh, seperti vitamin E, vitamin B1, vitamin B3, vitamin B6, asam folat, magnesium, seng, tembaga, fosfor, dan zat besi.
    • Dikutip dari buku `Rahasia Bunga Matahari` terbitan Elex Media Komputindo, minyak bunga matahari mengandung asam linoleat yang bagus untuk otak. 
    • Selain itu, asam linoleat juga termasuk dalam lemak tak jenuh sehingga baik untuk kesehatan manusia.

Sisi negatif bunga matahari

  1. Bijinya Tinggi Kalori, seperti dilansir Healthline, biji bunga matahari mengandung kalori dalam jumlah tinggi. Jadi jangan dikonsumsi secara berlebihan. Apalagi jika cangkang biji tersebut bersalut garam. Biasanya orang akan mengisap cangkang yang asin tersebut sebelum membukanya.
  2.  Kandungan Kadmium dalam Biji Bunga Matahari, salah satu alasan mengonsumsi biji bunga matahari tak boleh dalam jumlah banyak adalah kandungan kadmium. Menurut artikel berjudul "Cadmium bioavailability from edible sunflower kernels: a long-term study with men and women volunteers" yang dimuat dalam jurnal Environmental Research, biji bunga matahari mengandung kadmium lebih tinggi dari makanan lainnya. Pasalnya, bunga ini cenderung mengambil unsur kadmium dari tanah kemudian disimpan di biji.

Cara menanam bunga matahari

Bunga matahari bisa tumbuh di Indonesia. Menanam bunga matahari cukup muda sebab tanaman ini mudah tumbuh dimana saja pada ketinggian 0,5 – 4,5 meter tergantung varietas.

Syarat umum tumbuh bunga matahari

  1. Bunga matahari mampu hidup di daerah subtropis maupun tropis bahkan pada ketinggian hingga 1.500 mdpl. 
  2. Tanaman ini akan maksimal pertumbuhannya pada pH6.5-7.5
  3. Suhu pertumbuhan yang optimal berkisar antara 22 C-30 derajat Celcius
  4. Dalam hal penyerbukan, bunga ini memanfaatkan polinator lebah madu untuk terjadinya proses pembuahan putik (bunga betina) oleh benangsari (bunga jantan) dan menghasilkan biji/benih berkualitas.
  5. Untuk tumbuh dengan baik, bunga matahari membutuhkan sinar matahari penuh. 
  6. Bunga matahari tumbuh paling baik di tanah yang subur, lembab, dan drainase yang baik. 
  7. Dalam penanaman komersial, benih ditanam dengan jarak 45 cm dan kedalaman 2,5 cm (0,98 in).

Langkah menanam bunga matahari

Siapkan benih bunga matahari
Pertama-tama pemilihan benih, pilihlah jenis bunga matahari yang cocok dengan kebutuhan kebun anda, walaupun sebagian besar jenis bunga matahari hanya tumbuh sampai beberapa meter dan beberapa jenis bunga matahari berukuran kecil serta tingginya di bawah 1 meter.

1. Siapkan lahan terbuka

  • Menanam bunga matahari sebaiknya dilakukan di lahan terbuka, pilihlah lahan yang terkena sinar matahari langsung. Bunga matahari tumbuh dengan subur pada iklim hangat hingga panas.Iklim dengan musim panas yang panjang sangat cocok untuk menumbuhkan bunga matahari. 
  • Bunga matahari dapat hidup dimana saja asal tekstur tanah subur dan rutin menerima penyiraman air, 
  • Selain itu agar bunga matahari tumbuh dengan baik maka tempatkan tanaman ini  di tempat yang terlindung dari angin.


2. Tanam bunga matahari di tanah yang baik

  • Bila menanam dilahan yang terbuka , sebaiknya memakai cara menanam benih biji dengan memakai media lubang maksimum 1,5 sentimeter. Disarankan untuk menggunakan tanah humus yang baik yaitu yang sebelumnya sudah dibasahi dengan air.
  • Jarak yang ideal untuk menanam ialah 45 sentimeter bila jarak terlalu dekat akan mempengaruhi proses tumbuh.
  • Bunga matahari dalam setiap lubang dapat memasukkan 2 biji benih. Dan lakukan penyiraman rutin. 14 hari kemudian bunga matahari sudah tumbuh.

Admin